Setelah 4 Tahap, Akhirnya Pekanbaru Turun PPKM Level 1

    Setelah 4 Tahap, Akhirnya Pekanbaru Turun PPKM Level 1
    Kota Pekanbaru akhirnya turun ke Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1.

    Pekanbaru, - Meski sempat diragukan karena pencapaian vaksinasi lansia yang tidak sampai 60 persen, namun Kota Pekanbaru akhirnya turun ke Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1. Selain Pekanbaru, kabulaten kota yang turun ke PPKM level I, yaitu Kota Dumai.

    Ketetapan itu sesuai dengan Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 61 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, Level 2, dan Level I, serta Mengoptimalkan Posko Penanganan Covid-19 di Tingkat Desa dan Kelurahan untuk Pengendalian dan Penyebaran Covid-19 di Wilayah Sumatera, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua.

    Penurunan level ini juga seiring menurunnya kasus aktif Covid-19 di Kota Pekanbaru selama PPKM level 2 tahap IV. Dimana terdapat penurunan kasus sebanyak 68 kasus dalam dua pekan. Sehingga, meskipun target vaksinasi bagi lansia belum tercapai 60 persen, namun Kota Pekanbaru juga tetap turun ke PPKM level 1.

    "Alhamdulillah, sesuai Inmendagri, Pekanbaru sudah ditetapkan turun ke PPKM Level 1, " terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru, Zarman Chandra, Selasa (23/11/2021).

    Menyikapi Inmendagri tersebut, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dan Forkopimda akan melakukan rapat bersama terkait implementasi PPKM Level 1 tersebut. Rapat tersebut menindaklanjuti Inmendagri dan regulasi selama PPKM level 1.

    "Rapat akan dilakukan jam 2 nanti bersama beberapa Forkopimda. Rapat itu akan membahas teknis dan implementasi di daerah terkait PPKM Level 1, " tutupnya. (Mulyadi).

    Mulyadi,S.H,i.

    Mulyadi,S.H,i.

    Artikel Sebelumnya

    Tidak Ditahan, Polda Riau Tetapkan Wajib...

    Artikel Berikutnya

    Alami Kenaikan, UMP Riau 2022 Sudah Ditetapkan...

    Berita terkait